Tuesday, September 19, 2017

Xiaomi Tidak bisa konek ke Mi PC Suite (You need update your device to use mi pc suite)

Mi PC Suite merupakan perangkat lunak atau software yang bisa menjembatani perangkat xiaomi anda (smartphone / hp xiaomi) agar bisa dioperasikan lewat komputer PC atau laptop. untuk menjalankan Mi PC suite caranya sangat mudah anda hanya perlu menghubungkan laptop anda ke komputer yang sudah terinstal mi pc suite di dalamnya.

Jika smartphone xiaomi anda sudah terhubung dengan baik, seharusnya mi pc suite secara otomatis akan mampu mendeteks dan mengenali hp anda, sehingga hp xiaomi anda akan terkoneksi dengan mi pc suite dan hp bisa dioperasikan lewat komputer melalui mi PC sute.



Lantas apa saja yang bisa dilakukan MI PC Suite ?
Dengan menghubungkan HP xiaomi dengan mi pc suite, maka, anda bisa mengelola sistem xiaomi anda melalui komputer anda, seperti misalnya melakukan backup data, restore, mengcopy file / data dari  komputer ke hp atau sebaliknya, melakukan reset, melakukan flashing, bahkan anda juga bisa  melakukan update firmware / rom xiaomi anda melalui mi pc suite dengan mudah.

Jadi jika anda kesulitan melakukan update firmware /rom melalui hp karena selalu gagal melakukan update dengan pesan tidak dapat verifikasi pembaruan (can't verify update), maka anda bia coba gunakan mi pc suite untuk melakukan update rom xiaomi anda.

Untuk mendapatkan aplikasi pc suite anda bisa klik disini, lalu silahkan instalkan di komputer anda, kemudian untuk menghubungkan hp xiaomi anda dengan mi pc suite, anda cukup menghubungkan hp anda dengan komputer, lalu jalankan mi pc suite.

Xiaomi Tidak bisa konek ke Mi PC Suite (You need update your device to use mi pc suite) 

Tapi ada satu permasalahan yang sampai saat ini sering dikeluhkan pengguna hp xiaomi terutama pengguna yang memiliki hp xiaomi dengan sistem android marsmallow, termasuk untuk xiaomi redmo note 4, hp xiaomi tidak bisa terkoneksi ke pc suite, padahal hp sudah terhubung dan dapat dikenali oleh komputer.

Permasalahannya adalah PC suite tidak dapat melakukan koneksi ke hp xiaomi dengan pesan kesalahan "You Need update  your device to use mi pc suite".

Jika di amati pesan tersebut seolah meminta pengguna xiaom untuk melakukan update firmware xiaomi, walaupun sebenarnya versi rom yang digunakan adalah versi terakhir.

Sampai saat ini permasalahan Xiaomi tidak konek ke Mi PC Suite untuk HP Xiaomi seri terbaru belum bisa teratasi?

Saya pun mengalami hal yang sama pada hp xiaomi redmi note 4 milik saya, ketika mencoba menghubungkan hp xiaomi ke mi pc suite, pesan You need update your device to use mi pc suite, muncul dan mi pc suite tidak mau terhubung ke hp xiaomi redmi note 4 milik saya, padahal ketika menggunakan hp xiaomi lawas pc suite dapat terhubung dengan baik.

Selidik punya selidik, setelah mencoba mencari beberapa referensi, ternyata pesan tersebut merupakan bug dari mi pc suite, bug tersebut biasanya banyak dialami oleh pengguna hp xiami seri-seri terbaru yang menggunakan sistem android marsmallow, seperti redmi note, mi max prime, mi 5, dan xiaomi seri terbaru lainnya.

Dan sayangnya bug tersebut sampai saat tahun 2017 ini, belum ada perbaikan  sama sekali dari pihak xiaomi seperti yang dikeluhkan oleh pengguna xiaomi di forum xiaomi.

Jadi anda jangan heran, ketika anda menggunakan hp xiaomi seri terbaru terutama yang menggunakan sistem operasi marsmallow dan setelahnya, maka anda akan mengalami hal yang sama, mi pc suite tidak akan bisa terhubung dengan hp xiaomi anda.

Dan sekali lagi, sayangnya permasalahan ini sampai sekarang belum bisa teratasi terutama untuk seri xiaomi yang baru, namun jika anda memiliki cara, silahkan berbagi di komentar, pengalaman anda mungkin bermanfaat untuk pengguna xiaomi yang lain.


11 comments

nyalain developer options (tap 7-10 kali miui version)
nyalain USB Debugging
bisa nyambung deh

:D punya saya masih sama gak bisa nyambung gan, thank atas sharenya

punyaku Redmi Note 3 pro SE global beta gak bisa nyambung

udah dicoba gan tetep gk bisa...
nyalain developer options (tap 7-10 kali miui version)
nyalain USB Debugging

sy juga redmi 3 sudah, degugnya udah,, tapi itu saat usb masuk ke laptop,, muncul pesan sperti diatas... :(

Sepertinya versi mi nya tidak support gan, seperti xiami redminote 4 yang saya gunakan. tapi untuk versi sebelumnya bisa

Oh Pantesan saya coba terus dan penasaran tetep gabisa gan,, terimkasih infonya gan,, :)

mi A1 belum bisa nyambung walau debugging USB sudah diaktifkan. kali aja ada mau share...

saran gua, yang pake hp xiaomi downgrade aja ke kitkat. walaupun saya belum mencoba nya, coba di lakukan
siapa tahu bisa

saya pke mi4c awalnya pke rom miui 8 lolipop msh bsa conect, tp setelah upgrade ke miui 9 nougat mlh ga mau conect

untuk versi android terbaru memang tidak bisa konek gan, kayanya sih bug belum ada perbaikan.

Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.
EmoticonEmoticon